Judul : Folk weapon : Badek Kuku Rimau
link : Folk weapon : Badek Kuku Rimau
Folk weapon : Badek Kuku Rimau
Badek Kuku Rimau
Belati Kuku Harimau
Salah satu senjata tradisional suku rejang di masa lalu adalah Badek Kuku Rimau, yang dalam bahasa Indonesia dapat di artikan sebagai Pisau Belati Kuku Harimau. Nama ini mungkin lahir dari bentuk pisaunya yang menyerupai kuku atau cakar hewan yang tajam, yang diibaratkan sebagai kuku harimau.
Badek kuku rimau di Museum Volkenkunde, Leiden |
Sangatlah sulit sebelumnya bagi saya mencari nama satu benda koleksi dari Museum Volkenkunde di Leiden yang tak bernama. Koleksi pisau tersebut di label sebagai benda peninggalan budaya suku rejang yang di koleksi dari daerah rejang pesisir yaitu lais beratus tahun lampau. Di label,di terangkan bahwa benda ini adalah sebuah pisau yang di gunakan untuk berkelahi, perang, atau mempertahan diri, atau dengan kata lain di pakai dalam ilmu belah diri (silat).
Nama senjata ini didapat dari teman teman yang berasal dari salah satu desa tua suku rejang yaitu di desa Topos atau Tapus. Di desa itu pisau ini disebut Badek Kuku Rimau, mungkin di desa Topos sendiri sudah langkah, dan beberapa disimpan sebagai benda warisan keluarga di desa Topos. Salah seorang diantara mereka mengaku masih menyimpan Badek Kuku Rimau ini sebagai warisan dari moyang di Topos.
Jenis pisau Badek Kuku Rimau ini dapat ditemukan di Bengkulu dan Lampung. Dalam litelatur disebutkan bahwa orang melayu Bengkulu menyebutnya sebagai Taji ayam, karena bentuknya seperti taji ayam. Orang lampung menyebutnya dengan Lawi Ayam.
Tidak ada arti atau simbol tertentu dimasyarakat yang menyimpannya. Penggunaannya tidak menunjukkan status sosial dan tidak juga digunakan pada acara adat tertentu.
Di bawah ini adalah photo Badek Kuku Rimau diperdagangakan oleh kolektor benda budaya di Amerika sebagai benda seni. Badek Kuku Rimaunya pada bagian bila di hiasi dengan kaligrafi huruf arab.
Badek Kuku Rimau dengan hiasan kaligrafi di bilah pisaunya |
Sarung Badek Kuku Rimau biasanya dibuat dari kayu terpilih |
Sepasang Badek Kuku Rimau |
Sepasang Badek Kuku Rimau |
Referensi :
- Ensiklopedi Keris oleh Bambang Hasrinuksmo
- Situs Worth Point
- Nama Badek Kuku Rimau di informasikan oleh Maryono P. R.
Demikianlah Artikel Dari Admin Gondrong Folk weapon : Badek Kuku Rimau
Sekianlah artikel Folk weapon : Badek Kuku Rimau kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Folk weapon : Badek Kuku Rimau dengan alamat link https://curup-idaman.blogspot.com/2011/11/folk-weapon-badek-kuku-rimau.html
0 Response to "Folk weapon : Badek Kuku Rimau"
Post a Comment